Build Kongming Jungler Tersakit

Build Kongming Jungler Tersakit Honor of Kings Paling Meta!

Kongming merupakan salah satu hero mage yang sangat fleksibel gaya bermainnya. Bisa bermain sebagai mid laner ataupun jungler. Namun pada meta Honor of Kings saat ini, Kongming lebih cocok bermain sebagai jungler. Ingin tau bagaimana set build Kongming Jungler tersakit yang cocok untuk meta saat ini? Yuk langsung saja simak pembahasan berikut untuk mengetahuinya!

Build Kongming Jungler Tersakit

Build Kongming Honor of Kings

Konming perlu menggunakan build item yang memaksimalkan magic damagenya. Penting juga untuk meningkatkan stat magical penetration untuk memaksimalkan daya serangnya. Akan lebih baik lagi jika Kongming juga mendapatkan efek magic lifesteal dari build item yang digunakannya agar lebih sustain. Berikut rekomendasi build itemnya!

1. Runeblade

Sebagai hero mage yang bermain sebagai jungler, Kongming perlu menggunakan Runeblade sebagai item junglingnya. Dengan item ini dapat membantu untuk lebih cepat farming.

Stat yang kongming dapatkan dengan menggunakan Runeblade adalah +150 Magic Damage, +5% Cooldown Reduction, dan 7% Movement speed tambahan.

2. Boots of the Arcane

Item movement speed yang paling cocok Kongming gunakan adalah Boots of the Arcane. Dengan item ini, Kongming menjadi lebih hemat mana karena ada efek +25 mana regen yang ia dapatkan setiap 5 detik.

Tidak hanya itu, pasif unik Swift juga memberikan peningkatan kecepatan gerakan sebesar +60. Lalu ada juga pasif unik Magical Mastery yang akan memberikan +100 Magic Penetration tambahan untuknya. Membantu untuk lebih memaksimalkan daya serangannya ketika early game.

3. Insatiable Tome

Insatiable tome adalah build item yang akan memberikan efek magical lifesteal tambahan untuk Kongming. Cocok digunakan ketika memasuki mid game agar Kongming lebih sustain.

Setiap Kongming melancarkan serangan dan menimbulkan magic damage, dirinya akan mendapatkan +25% Magic Lifesteal yang berfungsi untuk memulihkan Hpnya. Stat tambahan dari item ini adalah +180 Magic Damage, +10% Cooldown Reduction, dan +1000 Hp maks tambahan.

4. Savant’s Wrath

Savant’s Wrath menjadi build item yang akan membuat damage ouput dari serangan Kongming semakin tinggi ketika memasuki late game. Dengan menggunakan build item ini, Kongming akan mendapatkan +240 Magic Damage tambahan. Pasif uniknya yang bernama Doom juga berperan untuk meningkatkan 30% total magic damagenya.

5. Void Staff

Void Staff merupakan build item yang cocok untuk melawan hero tank musuh dengan magic defense tinggi. Ketika menggunakan Void Staff, Kongming akan mendapatkan +45% Magic Penetration tambahan.

Dengan stat tersebut, daya serang Kongming semakin tinggi dan dapat membantunya untuk lebih mudah menumbangkan hero tank musuh. Stat tambahan yang dari item ini berupa +240 Magic Damage dan +500 Hp Maks.

6. Tome of Wisdom

Terakhir ada build item Tome of Wisdom yang akan menjadi penutup dari set Build Kongming Jungler tersakit ini. Stat magical damage Kongming akan jauh lebih tinggi dengan menggunakan Tome of Wisdom.

Build item ini memberikan +400 Magic Damage tambahan dan +10% Cooldown Reduction. Pasif uniknya yang bernama Enlightenment memiliki efek untuk meningkatkan damage sebesar 0,8% untuk setiap 100 Magic Damage. Menariknya, efek ini bisa kamu tumpuk hingga 12%.

Alternatif Build Item Kongming Jungler

Sebenarnya item terakhir yang harus digunakan dalam pertandingan, sifatnya sangat opsional. Akan lebih baik lagi jika menggunakannya sesuai dengan situasi dan kondisi yang ada. Berikut beberapa build item alternatif yang bisa jadi pilihan untuk kamu gunakan ketika late game!

1. Splendor

Splendor merupakan build item magic yang akan memberikan ekstra skill aktif ketika digunakan. Skill tersebut bernama Moonguard yang efeknya memberikan kekebalan terhadap semua efek dan damage. Selama durasi penggunaan Moonguard, hero akan membeku, tidak bisa bergerak, menyerang, ataupun menggunakan skill.

2. Sage’s Sanctuary

Selanjutnya ada build item Sage Sanctuary yang akan kami rekomendasikan untuk kamu. Dengan item ini, kamu akan mendapatkan efek dapat hidup kembali setelah kematian. Penting untuk diingat, bahwa efek ini hanya bisa digunakan 2x dalam pertandingan.

Arcana Kongming Jungler Terbaik

Arcana Kongming Honor of Kings

Agar potensi Kongming lebih maksimal lagi dalam pertandingan, kamu perlu menggunakan set arcana yang tepat untuk membuatnya lebih kuat. Berikut rekomendasi arcana terbaik untuk Kongming Jungler yang cocok dengan Meta Honor of Kings saat ini!

  • Hunt (x10)
  • Mind’s Eye (x10)
  • Nightmare (x10)

Dengan menggunakan set arcana seperti ini, kamu akan mendapatkan tambahan stat berupa:

  • +42 Magic Damage
  • +88 Magic Penetration
  • +10% Movement Speed
  • +16% Attack Speed

Kongming akan lebih baik dari segi mobilitas dan dapat menghasilkan damage output lebih tinggi kepada musuh. Silahkan kamu coba gunakan set arcana ini ya!

Penutup

Sekian pembahasan mengenai Build Kongming Jungler Tersakit dari JagoMoba. Semoga bermanfaat dan bisa membantu untuk lebih memaksimalkan potensi Kongming agar lebih kuat dalam pertandingan.

Sedikit informasi tambahan, Kongming terpilih sebagai hero yang akan mendapatkan skin terbaru pada Event Honor of Kings X Jujutsu Kaisen mendatang. Hero ini akan mendapatkan Skin Gojo Satoru yang memiliki tampilan visual dan efek animasi yang keren.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *